
Pada tanggal 11 Agustus 2023, Nusantara Data Center Academy menghadirkan event Nusantara Data Center & Cloud Summit 2023. Salah satu sesi yang dihadirkan dalam event tersebut adalah sesi diskusi panel. Pada sesi diskusi panel 3, hadir Bapak Edwin Pramudita Wikanta (Moderator – General Manager RED Engineering Indonesia) selaku moderator, Prof. Dr. Harya Damar Widiputra, S.t. M.Kom., IPM (Vice Rector 1 Perbanas Institute), Bapak Teguh Prasetya (Chairman of ASIOTI), Bapak Yudhistira Nugraha (Director of Jakarta Smart City) dan Bapak Stephanus Oscar (CEO of EDGE DC) selaku panelis.
Berikut beberapa poin-poin yang didiskusikan di dalam sesi panel 3 :
- Pentingnya realibility (keandalan) data center sehingga pemerintah diharapkan dapat memberikan dorongan dan insentif-insentif lainnya, tidak cukup jika hanya menerapkan satu kebijakan saja.
- Perluasan ekosistem data center seperti peningkatan kapasitas jaringan yang sesuai.
- Adanya kebutuhan akan data center berukuran kecil untuk meningkatkan fleksibilitas. Pemerintah daerah perlu memahami hal ini untuk membangun smart city yang berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi dan pendapatan negara.
- Ada beberapa tantangan data center yang dihadapi diantaranya jika kita mau membangun data center dengan kapasitas yang cukup besar maka akan dibutuhkan tegangan tinggi sehingga kita harus memiliki pembangkit listrik sendiri padahal tanah di Jakarta mahal, seperti impossible untuk membangun data center di Jakarta sehingga kita harus menggunakan teknologi yang dapat mengurangi (me-reduce) PUE sehingga beban IT dapat dinaikkan. Selain itu, listrik harus affordable karena 50% dari biaya operasional data center adalah listrik.
- Diperlukan kerja sama antar stakeholder untuk memastikan adanya pemahaman yang sama dalam menghadapi tantangan data center.
- Transformasi digital itu ada empat komponen yaitu infrastruktur digital, pemerintahan digital, ekonomi digital, dan masyarakat digital yang semuanya harus saling terhubung. Selain itu, data secara realtime itu sangat dibutuhkan untuk membangun smart city sehingga kebutuhan data center semakin besar.
- Untuk memiliki smart city harus ada smart people dan tantangan industri data center yaitu bahwa sumber daya manusia di industri data center yang tersertifikasi itu tidak banyak dimana mengelola data center itu tidak mudah.
Simak selengkapnya diskusi panel sesi 3 di video berikut ini (silahkan login untuk menyimak video) :